Kedua smartphone tersebut ditujukan bagi mereka yang bekerja di lingkungan outdoor. Smartphone ini pun tak akan dijual secara komersial. Pihak Panasonic hanya memproduksi dua smartphone tersebut sebanyak 40 ribu unit. Mengenai harganya, satu unit smartphone dipatok dengan banderol 1300 USD atau setara 15 juta rupiah.
Kedua smartphone tersebut memiliki desain dan spesifikasi yang hampir mirip. Keduanya didesain dengan ketebalan sebesar 3 cm dengan prosesor quad core Snapdragon, 2.3GHz untuk Windows 8 dan 1.7GHz untuk Android. Selain itu, keduanya memakai RAM 2GB dan memori internal 32GB.
Selain itu, pada layar smartphone tersebut berukuran 5 inci HD. Dan tentu saja, keduanya mempunyai ketahanan terhadap air dan debu. Baterai kedua smartphone ini pun sangat istimewa, dengan kapasitas 6200 mAh. Tak hanya itu, baterai tersebut juga mendukung pengisian cepat, bisa terisi 50 persen dalam 1 jam pertama. Baterai tersebut mampu bertahan selama 40 hari standby.
No comments:
Post a Comment